SDIT Islamicity

Smart, champion and religion

Maharani, S.Pd.

Sambutan Kepala Sekolah SDIT Islamicity

Assalamu’alaikum Waramatullahi Wabarakatuh

Segala puji bagi Allah swt. yang telah memberikan segala nikmat-Nya, sholawat dan salam  hanya tercurah kepada Rasulullah saw, keluarga, sahabat dan para pengikut-Nya yang senantiasa komitmen di jalan-Nya.

Selamat datang di Website resmi SDIT Islamicity Tangerang. Dalam perkembangan era globalisasi dan pesatnya kemajuan teknologi dan informasi saat ini, tidak dapat dipungkiri bahwa keberadaan website dalam dunia pendidikan sangatlah penting untuk mendukung perkembangan sekolah.

Saya berharap website ini dapat digunakan sebagai penyedia sarana dalam menyebarluaskan informasi dan perkembangan terkini dari SDIT Islamicity, serta dapat menjalin silaturahmi yang erat dengan berbagai unsur masyarakat. Semoga SDIT Islamicity bisa terus berkembang dan lebih baik lagi setiap tahunnya. Mari kita bekerja sama dan berkarya dengan mengharap ridho Illahi dengan keikhlasan yang tulus dari jiwa demi putra-putri kita sebagai penerus bangsa.

Terima kasih, semoga Allah ‘Azza Wa Jalla selalu menyertai langkah dan usaha kita semua. Amin

Wassalamualaikum wr wb

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *